-->

Nasi: Makanan Populer se-Asia Tenggara

Nasi. Siapa yang tidak mengenal makanan yang satu ini. Berasal dari beras yang ditanak nasi merupakan salah satu makanan populer di dunia, terutama di Asia dan Asia Tenggara. Sebuah legenda menyebutkan mengenai Shennong, seorang kaisar Cina yang mendomestikasi tanaman padi asal beras dan nasi. Ia dianggap mengajarkan teknik penanaman padi. Dari sinilah nasi kemudian menyebar ke beberapa wilayah Asia lainnya dan ke Eropa.

wikipedia.org

Nasi merupakan makanan pokok bagi mereka yang tinggal di Asia, terutama di Asia Tenggara. Di wilayah inilah nasi tak hanya diperlakukan sebagai makanan, tetapi juga untuk ritual tertentu yang berkaitan dengan legenda setempat. Seperti di Indonesia. Di negara kepulauan terbesar di Asia Tenggara ini terdapat legenda yang berkaitan dengan nasi, yaitu Dewi Sri. Legenda, yang hidup di Jawa, Sunda, dan Bali ini, mengisahkan tentang dewi khayangan penumbuk dan penghasil padi. Selain di Indonesia, wilayah Asia Tenggara lainnya seperti Thailand, Kamboja, dan Laos menunjukkan hal yang sama. Di Thailand terdapat legenda dewi padi bernama Phosop. Kamboja Po Ino Nogar dan Laos Naeng Khosop. Karena itu, nasi diperlakukan istimewa sehingga apabila ada yang membuang nasi, dipastikan ia tidak menghormati si pencipta nasi.

Negara-negara Asia, terutama Asia Tenggara merupakan pengonsumsi terbesar nasi. Jumlahnya 97.8 metrik ton berdasarkan data FAO. Di Asia Tenggara negara-negara yang paling banyak mengonsumsi nasi ialah Indonesia, Vietnam, Filipina, Thailand, dan Kamboja. Thailand merupakan negara penghasil dan pengekspor beras terbesar sehingga dijuluki "negara lumbung beras". Ekspornya tak hanya ke sesama negara Asia Tenggara tetapi juga ke luar wilayah region ini. Mengingat nasi adalah makanan pokok penduduk di Asia Tenggara, tak salah bila ASEAN menjadikan nasi (padi) sebagai lambang. Sebab ia juga makanan pokok, banyak kosakata untuk makanan ini yang menggambarkan tahap produksi dari padi, beras, nasi.

wikipedia.org
Nasi kemudian juga menjadi makanan yang bisa diracik dengan bumbu, sayuran, buah-buahan, dan tak selalu melulu dipadankan atau dicampur dengan lauk-pauk dan sayuran. Contohnya adalah nasi goreng yang begitu populer se-Asia Tenggara. Kemudian ada nasi uduk, nasi padang (Indonesia), nasi lemak (Malaysia, Brunei, Singapura), htamin jaw (Myanmar), ansom chek (Kamboja), khao niao (Laos),  sinangac, tapsilog (Filipina), chok, kao man khai (Thailand), dan com hen, com chien duong cau (Vietnam). Variatifnya hidangan dengan nasi menunjukkan bahwa Asia Tenggara lekat dengan makanan ini. Tak salah bila di Asia Tenggara nasi juga merupakan identitas nasional.

1 Response to "Nasi: Makanan Populer se-Asia Tenggara"

  1. Terimakasih Artikel Makanan Populer se-Asia Tenggara nya bagus dan membantu sekali, semoga sukses selalu yaa .. Aamiin
    Salam Kue mentega

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel